13 July 2020 1479
Berita

Peringatan Hari Kemerdekaan RI ke-73 di Kulon Progo Bersama Perusahaan BUMN

 
 
(Jakarta, (24/8). Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-73 PT. Reasuransi Indonesia Utama (Persero) atau Indonesia Re bersama dengan PT Angkasa Pura I (Persero), PT Garuda Indonesia (Persero) dan PT Kliring Berjangka Indonesia atau KBI melaksanakan serangkaian kegiatan untuk masyarakat Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta dalam program BUMN Hadir Untuk Negeri. Pada tahun ini, Angkasa Pura I ditunjuk sebagai PIC untuk program BUMN Hadir Untuk Negeri dengan Indonesia Re, Garuda Indonesia dan KBI sebagai Co. PIC.
 
Diawali dengan pelaksanaan Upacara Bendera di Balai Desa Palihan, Kabupaten Kulon Progo, D.I Yogyakarta pada hari Jum’at (17/8) yang dihadiri oleh Direktur Utama Indonesia Re Frans Y. Sahusilawane , Direktur Utama Angkasa Pura I Faik Fahmi, Direktur Utama Garuda Indonesia Pahala N. Mansury, Direktur Utama KBI Fajar Wibhiyadi dan Bupati Kulon Progo Hasto Wardoyo. Kemudian dilanjutkan dengan berbagai hiburan dan perlombaan yang diikuti oleh masyarakat sekitar.

Disela-sela acara juga diberikan bantuan CSR secara simbolis bagi masyarakat Kulon Progo berupa elektrifikasi untuk 100 rumah, penyediaan 70 sarana MCK di sepuluh desa, penyediaan sarana air bersih di 2 desa untuk 4 KK, perbaikan sarana dan prasarana di 2 Sekolah Dasar, pemberian beasiswa untuk 30 siswa, dan pembuatan rumah taman baca di  Kabupaten Sleman dan Kulon Progo.

 

(Telah dimuat di kolom Berita website Indonesia Re pada tanggal 24 Agustus 2018)